Banyak parents yang masih bingung pengertian tentang Student Visa dan Student Permit. Di beberapa website mengenai aplikasi visa (yang bukan dari IRCC), memang sering disebutkan sbg student visa (padahal maksudnya adalah student permit).
Saya akan kembali menuliskan hal tersebut, terutama ini penting bagi anak-anak yang saat ini sudah berada di Canada dengan status sebagai student.
1. Yang paling penting, jangan sampai tidak memiliki status saat berada di Canada, dan status bagi student itu ditentukan oleh validity Student Permit. Jadi jangan sampai telat mengurus validity Student Permit. Bila harus diperbaharui karena satu dan lain hal (ganti paspor, pindah sekolah dll), maka bisa mengurus Study Permit maksimal 90 hari setelah expired, dan sebaiknya dilakukan 3-4 bulan sebelum expired. Proses bila Study Permit sudah terlanjur expired namanya Restored Status. Expire date Study Pemit ini usia validity-nya ditentukan oleh jangka waktu Offering Letter Uni saat bersekolah atau expired date paspor (mana yang lebih dulu berakhir).
2. Bila Study Permit telat dan belum diurus sampai lebih dari 90 hari, kemungkinan besar harus melakukan apply Study Permit baru, dan hal itu kemungkinan (bahasanya di website IRCC adalah it may be.. bukan it must be) dilakukan dari luar Canada. Tergantung dari situasinya.
3. Kalau sudah submit dokumen tapi ijin approval resminya belum keluar, jangan khawatir. Itu namanya adalah Implied Status. Pada kondisi status ini, student bisa belajar / dan atau part time work sesuai ijin lama yang dimiliki.
4. Nah sekarang tentang Student Visa, dokumen ini diperlukan bila student akan melewati border Canada. Student visa ini diurus terpisah dari Student Permit. Artinya, setelah mendapat Student Permit, harus mengurus lagi proses mendapatkan Student Visa. Student visa ini expired-nya sama dengan Student Permit jadi berbeda dengan Visitor Visa yang expirednya sama dng usia paspor. Selain itu bedanya, kalau visitor visa, hanya boleh tinggal di Canada maksimal 6 bulan (lapor ke IRCC untuk mendapat visitor record / atau keluar Canada dan masuk lagi, bila tinggal lebih dari 6 bulan). Sedangkan student visa, bisa selamanya digunakan, sewaktu belajar (ekstrimnya, bisa dipakai masuk Canada, 4 tahun tidak keluar Canada, dan baru dipakai lagi saat lulus).
5. Bagi student di Canada, boleh tidak memiliki Student Visa, sepanjang punya Student Permit dan tidak keluar border pada saat Student visa nya expired. Walaupun, hal itu tidak saya sarankan. Mengurus student visa, bisa dilakukan minimal 60 hari, sebelum student berencana melewati border Canada.
Demikian, semoga tambahan info ini bermanfaat memberikan pemahaman tentang Student Visa dan Student Permit.
![]() |
![]() |
Student Visa | Student Permit |